Berapa Harga Mobil Jeep Rubicon? Beserta Spesifikasi, Tempat Modifikasi, dan Service Terbaik di Pionir Auto Garage

Harga Mobil Jeep Rubicon, spesifikasi dan modifikasi Jeep Rubicon JL 2024 di Pionir Auto Garage

Jeep Rubicon adalah pilihan mobil offroad yang sangat digemari oleh pecinta petualangan di Indonesia. Tidak hanya tangguh, tetapi juga menawarkan tampilan yang garang dan fitur canggih yang membuatnya unggul di segala medan. Bagi Anda yang tertarik memiliki mobil ini, informasi tentang harga mobil Jeep Rubicon dan rekomendasi tempat modifikasi serta service terpercaya tentu sangat penting. Salah satu bengkel yang menyediakan layanan lengkap untuk Jeep Rubicon adalah Pionir Auto Garage yang berlokasi di Indonesia.

Booking konsultasi modifikasi Jeep di Pionir Auto Garage, GRATIS!

Harga Mobil Jeep Rubicon di Indonesia (OTR)

Harga mobil Jeep Rubicon bervariasi tergantung pada tipe, tahun keluaran, dan fitur tambahan yang dimiliki. Secara umum, harga mobil Jeep Rubicon dibanderol sekitar Rp 1,7 miliar hingga Rp 2,3 miliar (OTR). Berikut beberapa tipe populer Jeep Rubicon dan kisaran harganya:

  1. Jeep Wrangler Rubicon 2 Door
    Harga mulai dari Rp 1,7 miliar. Tipe dua pintu ini menawarkan desain yang kompak namun tetap tangguh.
  2. Jeep Wrangler Rubicon 4 Door Unlimited
    Dipatok harga sekitar mulai dari Rp 1,8 miliar sampai Rp 2,3 miliar. Versi empat pintu ini memberikan ruang yang lebih luas, cocok untuk petualangan keluarga.

Harga ini adalah estimasi dan dapat berubah tergantung pada dealer serta wilayah penjualan. Namun, untuk para penggemar Jeep yang serius, harga ini sepadan dengan performa dan pengalaman offroad yang ditawarkan. Harga mobil Jeep Rubicon ini belum termasuk dengan biaya modifikasi Jeep yang kerap dilakukan oleh penggemar setia Jeep.

Berikut di bawah ini adalah video review spesifikasi mobil Jeep Rubicon 2024 sebelum dilakukan modifikasi full di Pionir Auto Garage by Pionir Jeep.

Jenis dan Tipe Jeep Wrangler JL

Jeep Wrangler keluaran terbaru, dikenal sebagai Jeep JL, merupakan generasi keempat dari Jeep Wrangler yang mulai diperkenalkan pada tahun 2018. Jeep JL mempertahankan karakteristik offroad yang tangguh dan desain ikonik, namun dengan sejumlah peningkatan modern di fitur dan teknologinya. Jeep Wrangler JL memiliki beberapa jenis dan tipe, masing-masing dengan subtipe yang menonjolkan karakter serta kemampuan off-road berbeda sesuai kebutuhan pengendara.

  1. Jeep Wrangler Sport
    Tipe Sport adalah model dasar Wrangler JL yang dirancang untuk pengendara yang mencari mobil offroad klasik dengan harga lebih terjangkau. Meski dasar, tipe ini tetap tangguh untuk melibas medan sulit. Tersedia dalam subtipe Sport S dengan fitur kenyamanan tambahan seperti power windows dan AC otomatis.
  2. Jeep Wrangler Sahara
    Tipe ini berada di atas tipe Sport, karena tingkat kenyamanan yang lebih tinggi serta fitur teknologi yang lebih mutakhir. Wrangler Sahara lebih banyak digunakan sebagai kendaraan harian sekaligus tangguh untuk petualangan off-road. Subtipe Sahara Altitude hadir dengan tambahan gaya eksterior yang lebih elegan.
  3. Jeep Wrangler Rubicon
    Rubicon adalah tipe tertinggi dari Jeep Wrangler JL, dirancang khusus untuk pengendara off-road ekstrem. Wrangler Rubicon memiliki fitur unggulan seperti diferensial pengunci depan dan belakang, rock rails, ban 33 inci, dan sistem Rock-Trac 4×4 yang meningkatkan kemampuan di medan berat. Tersedia dalam subtipe Rubicon 392, yang menggunakan mesin V8 6.4 liter, menjadikannya Wrangler JL paling bertenaga di generasi ini.
  4. Jeep Wrangler 4xe
    Wrangler 4xe adalah varian plug-in hybrid dari Jeep Wrangler JL, menggabungkan mesin bensin dengan motor listrik untuk meningkatkan efisiensi bahan bakar. Wrangler 4xe tersedia dalam beberapa tipe seperti Sahara 4xe dan Rubicon 4xe, memungkinkan pengalaman off-road ramah lingkungan dengan tetap mempertahankan performa tangguh khas Jeep Wrangler.

Jeep Wrangler JL tersedia dalam dua pilihan bodi, yaitu 2 pintu dan 4 pintu (Unlimited), memberikan fleksibilitas bagi pengendara untuk memilih sesuai kebutuhan ruang dan kenyamanan.

Baca juga: Mengapa Modifikasi Jeep Harus Dilakukan?

Spesifikasi Jeep Rubicon

Jeep Rubicon didesain untuk memberikan pengalaman offroad yang optimal, dan berikut ini beberapa spesifikasi utama dari mobil tangguh ini:

  1. Mesin 2.0L Turbocharged
    Rubicon menggunakan mesin 2.0L turbocharged yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 270 hp dan torsi 400 Nm. Mesin ini dipasangkan dengan transmisi otomatis 8-percepatan, memastikan perpindahan gigi yang halus dan performa yang kuat di segala medan.
  2. Sistem 4×4 Rock-Trac
    Jeep Rubicon dilengkapi dengan sistem 4×4 Rock-Trac, yang memberikan kendali penuh di medan berat. Fitur ini membuat Rubicon mampu menaklukkan medan bebatuan dan lumpur dengan traksi yang optimal.
  3. Ground Clearance Tinggi
    Dengan ground clearance mencapai 10,8 inci, Rubicon mampu melewati berbagai rintangan di medan off-road. Ditambah dengan ban ukuran 33 inci, Rubicon siap menghadapi tantangan di berbagai kondisi medan.
  4. Differential Lock dan Sway Bar
    Fitur ini memungkinkan Rubicon untuk menjaga stabilitas saat melintasi medan terjal. Differential lock di bagian depan dan belakang memberikan distribusi tenaga yang seimbang ke semua roda.
  5. Interior Nyaman dan Teknologi Canggih
    Jeep Rubicon tidak hanya tangguh di luar, tetapi juga nyaman di dalam. Interiornya dilengkapi sistem infotainment Uconnect 4 dengan layar sentuh 8,4 inci yang mendukung Apple CarPlay dan Android Auto. Bagian dalam kabin mobil sudah didesain dengan bahan-bahan terbaik pilihan dan premium, sehingga para penumpang akan nyaman di perjalanan.

Pionir Auto Garage: Bengkel Modifikasi dan Service Jeep Rubicon Terbaik

Bagi pemilik Jeep Rubicon, Pionir Auto Garage by Pionir Jeep adalah rekomendasi utama untuk modifikasi dan perawatan kendaraan Anda. Pionir Auto Garage by Pionir Jeep merupakan dealer internasional resmi untuk merek-merek terkemuka dari Amerika Serikat, termasuk TeraFlex, Baja Designs, KC HiLiTES, Yukon Gear and Axle, dan Injen Technology. Selain itu, bengkel ini menyediakan ratusan jenis spare part dari Mopar dan semua aksesoris serta spare part yang dijual 100% original dari Amerika.

Layanan Modifikasi Eksterior Jeep Rubicon

Di Pionir Auto Garage by Pionir Jeep, Anda bisa mempercayakan modifikasi eksterior Rubicon untuk tampil lebih garang dan siap menghadapi berbagai medan. Fokus utama modifikasi di sini meliputi:

  • Bumper dan Body Kit: Modifikasi bumper dan body kit untuk meningkatkan tampilan dan ketahanan.
  • Ban dan Velg: Pilihan ban dan velg khusus untuk off-road.
  • Lampu-lampu Tambahan: Lampu LED dari Baja Designs atau KC HiLiTES, yang dirancang untuk memberikan visibilitas ekstra di malam hari atau medan berkabut.
  • Pijakan Kaki: Membuat akses keluar dan masuk Jeep menjadi lebih aman dan nyaman dengan berbagai pilihan pijakan kaki (side step), mulai dari yang non-elektrik, sampai yang elektrik.
  • Lift Kit: Peningkatan ground clearance dengan lift kit dari TeraFlex, memungkinkan mobil melibas medan lebih sulit.
  • Shock, Shock Steer, dan Suspensi: Pionir Auto Garage by Pionir Jeep menawarkan berbagai pilihan suspensi dari yang dirancang untuk kenyamanan dan stabilitas optimal. Brand-nya pun terkemuka dari Amerika, mulai dari TeraFlex, Icon Vehicle Dynamics, Falcon Shocks, King Shocks, Fox Shocks, Evo Manufacturing, Rancho, dan masih banyak lagi.
  • Long Tie Rod, Drag Link, dan Control Arm: Fitur-fitur ini meningkatkan kestabilan dan kendali kendaraan, terutama saat off-road.

Dengan menggunakan suku cadang berkualitas tinggi, modifikasi di Pionir Auto Garage by Pionir Jeep tidak hanya membuat Rubicon Anda lebih menarik tetapi juga lebih fungsional untuk berbagai medan.

Layanan Service dan Perawatan Rutin

Selain modifikasi, Pionir Auto Garage by Pionir Jeep juga menyediakan layanan service berkala yang penting untuk menjaga performa Jeep Rubicon. Beberapa layanan service yang tersedia di antaranya:

  • Penggantian Oli dan Filter: Menjaga mesin tetap optimal dengan penggantian oli berkualitas dari Mopar.
  • Pemeriksaan Sistem 4×4: Pengecekan dan perawatan sistem Rock-Trac 4×4 yang esensial bagi kendaraan off-road.
  • Pemeriksaan dan Penggantian Suspensi: Memastikan suspensi dalam kondisi baik agar tetap stabil di medan berat.

Dengan ketersediaan ratusan spare part dari Mopar yang langsung diimpor dari Amerika, Pionir Auto Garage by Pionir Jeep memastikan bahwa Jeep Rubicon Anda hanya mendapatkan suku cadang terbaik dan terjamin keasliannya.

Mengapa Memilih Pionir Auto Garage?

Pionir Auto Garage dikenal sebagai bengkel yang memiliki tim profesional dengan pengalaman mendalam dalam menangani modifikasi dan service Jeep Rubicon. Berikut beberapa alasan mengapa Anda perlu memilih Pionir Auto Garage by Pionir Jeep:

  • Dealer Resmi Suku Cadang dan Aksesori Amerika: Sebagai dealer internasional resmi dari merek-merek ternama Amerika, kualitas suku cadang dan aksesori yang ditawarkan sudah terjamin keasliannya.
  • Fokus pada Eksterior, Kemampuan Off-Road, dan Kenyamanan Mengemudi Harian: Dengan spesialisasi pada modifikasi eksterior, Pionir Auto Garage membuat Jeep Rubicon Anda semakin tangguh dan tampil memukau.
  • Spare Part Berkualitas dari Mopar: Sebagian besar spare part untuk perawatan berasal dari Mopar, yang terkenal dengan kualitasnya dalam mendukung performa kendaraan. Selain Mopar, juga banyak merek suku cadang yang sudah teruji di dunia otomotif, khususnya Jeep.
  • Berpengalaman sejak 2012: Pionir Jeep (cikal bakal Pionir Auto Garage) sudah berdiri sejak tahun 2012. Sejak itu, ribuan Sahabat Pionir sudah Pionir Auto Garage layani dengan pelayanan terbaik dari tim marketing dan mekanik yang profesional serta handal.

Harga Mobil Jeep Rubicon akan Sepadan dengan Modifikasi Jeep di Pionir Auto Garage

Jeep Rubicon adalah pilihan mobil yang ideal untuk penggemar petualangan dan off-road. Selain harganya yang sepadan dengan fitur dan spesifikasi, modifikasi serta perawatan rutin juga penting agar performanya tetap optimal. Dengan memilih Pionir Auto Garage by Pionir Jeep sebagai tempat modifikasi dan service, Anda mendapatkan layanan yang didukung oleh produk-produk asli dari Amerika dan dikerjakan oleh tim berpengalaman.

Share